![]() |
Cilok tanpa daging |
Membuat cilok tanpa daging tentu akan menjadi lebih murah untuk modal yang kita keluarkan dalam mempersiapkan bahan dan bumbunya. Tapi bukan karena tidak punya modal, ini lebih kepada selera yang ada pada diri masing-masing. Karena ada sebagian dari selera yang lebih suka dengan cilok yang tanpa daging. Dan ada juga yang pada dasarnya memang tidak suka dengan rasa daging. Maka, cilok tanpa daging merupakan dari varian rasa jajanan cilok tersebut.
Baca Juga
Bahan Cilok
- 50 gram tepung kanji
- 3 sdm tepung terigu
- 3 sdm tepung tapioka
- 2 batang daun bawang (cincang halus)
- Daun seledri (secukupnya, cincang halus)
- Air Kaldu ayam (secukupnya)
Bumbu Yang Dihaluskan
- 2 siung bawang putih
- Garam (secukupnya)
- Merica bubuk (secukupnya)
- Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
Cara Membuat Cilok
- Langkah pertama campur tepung kanji, tepung terigu dan tepung tapioka ke dalam wadah. Aduk sampai rata.
- Kemudian Tambahkan bumbu halus, daun bawang dan daun seledri.
- Sambil mengaduk adunan Tambahkan air kaldu ayam sedikit demi sedikit.
- Jika adonan sudah kalis dan cukup lengket, bentuk bulat-buat adonan.
- Rebus air dalam panci dan berikan sedikit garam, tunggu hingga air mendidih.
- Masukkan adonan cilok yang sudah dibentuk bulat ke dalam panci, masak sampai cilok mengapung dan matang.
- Sebelum diangkat tambahkan sedikit minyak goreng ke dalam air rebusan supaya cilok tidak lengket ketika di angkat.
- Cilok yang sudah matang siap untuk disajikan dengan saus sesuai selera.
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.